Fakfak – Bupati Fakfak. Samaun Dahlan didampingi Ketua LPTQ Kabupaten Fakfak. Achmad Uswanas melepas peserta Kafilah MTQ Tingkat Kabupaten Fakfak, Selasa, 30 September 2025 pagi yang berlangsung di RTH Ma`ruf Amin. Kelurahan Fakfak Selatan, Kabupaten Fakfak – Papua Barat.
Bupati Fakfak. Samaun Dahlan dalam sambutan pelepasan tersebut berpesan agar sesama peserta saling menjaga silaturahmi yang baik.
Samaun lanjut katakan. Musabaqah Tilawatil Al-Qur`an (MTQ) adalah selain wadah lomba seni dan minat baca al-qur`an.
MTQ juga media pemersatu antar umat dan masyarakat. Sesame peserta harus jaga kwalitas baca al-quer`an diluar kualitas juara.
“Mari kita sama-sama jaga persatuan, jaga prestasi, jaga silaturahim antra sesama kafilah selama pelaksanaan MTQ berlangsung, khusus kepada peserta,
Jaga kesehatan dengan baik, siapkan diri baik-baik agar hari H pelaksanaan kondisi kesehatan dan kesiapan tetap sehat”, Pesan Bupati Samaun Dahlan.
Tujuh Distrik yang dilepas untuk mengikuti Pawai Ta`aruf adalah. Wartutin, Fakfak Barat. Pariwari, Fakfak, Fakfak Tengah, Furwagi, Teluk Patipi.
Bupati sangat mengapresiasi semangat dan partisipasi peserta maupun Kepala Distrik yang ikut pelaksanaan Pawai ta`aruf dalam rangka persiapan pelaksanaan MTQ Ke-XI berlokasi di Kampung Kotam. Distrik Fakfak Timur Tengah.
“Saya ajak kita semua untuk tetap bersatu jaga keamanan, hindari hal-hal berpotensi menggangu jalankan pelaksanaan MTQ Ke-XI Tahun 2025.
Kita semua adalah bersaudara. Rekan-rekan distrik lain ketika berada di Fakfak Timur Tengah adalah tamu sehingga harus tunjukkan yang terbaik
Meski demikian kita adalah keluarga, kita punya budaya yang sudh sejak leluhur kita ada yaitu, Satu Tungku Tiga Batu harus kita jaga dan rawat dalam praktek setiap harinya”, Pesan Bupati Fakfak. Samaun Dahlan.
Pelaksanaan MTQ Ke-XI direncanakan akan berlangsung selama 4 hari yaitu pembukaan 1 Oktober 2025. Dan rencana penutupan 4 Oktober 2025.
Peserta yang dilaporkan mengikuti pelaksanaan MTQ ini sebanyak 17 Distrik atau semua distrik. Rencana Bupati Fakfak yang akan membuka perhelatan tingkat kabupaten fakfak ini.
(ret)