7.3 C
New York
Kamis, Maret 20, 2025

Buy now

BMC Fakfak Juara Umum Open Championship Drag Bike Tahun 2022.

“Untuk mengamankan jalanya pelaksanaan Open Championship Drag Bike Tahun 2022 di Distrik Bomberay, Kabupaten Fakfak, Polisi kerahkan 32 Personil termasuk Anggota Polsek Bomberay”

Fakfak – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Fakfak Ke-122 Tahun (16 November 2022). Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Fakfak menggelar Open Championship Drag Bike Tahun 2022,

Kegiatan Open Championship Drag Bike Tahun 2022, tersebut berlangsung di Sirkuit Dadakan Bumi Morah Indah atau SP.6 Wilayah Distrik Bomberay, Kabupaten Fakfak – Provinsi Papua Barat.

Championship Drag Bike Bomberay Raya Cup dipimpin langsung Ketua IMI Kabupaten Fakfak Dodot Wicahyono didampingi Sekretarisnya La Jamini, SE, MM, yang memimpin Lomba tersebut Muh. Ridha Rahman, Dewan Juri dikendalikan Abdul Kadir,

Open Championship Drag Bike Tahun 2022 ini melibatkan 39 orang pembalap dengan total Starter : 168 Kali, Peserta Open 10 Orang Pembalap, Peserta Lokal 29 Orang Pembalap, menarik penonton hingga ratusan orang.

Adapun Kelas Motor yang dilombakan antara lain, DB1-BEBEK 4 TAQ TU S/D 130 CC, D82-BEBEK 4 TAQ TU S/D 200 CC, DB3-MATIC TU S/D 200 CC, D84-SPORT 2 TAQ S/D 155 CC FRAME STE, DB5-CAMPURAN 2 TAQ TU S/D 140 CC, DB6-SPORT 2 TAQ S/D 155 CC TU, D87-FFA S/D 35OCC, DB8-BRACKET 9 DETIK,

Kemudian DB9-BEBEK 4 TAQ TU S/D 130 CC (LOKAL FAKFAK), DB10 BEBEK 4 TAQ TU S/D 200 CC (LOKAL FAKFAK), DB11-SPORT 2 TAQ – 155 CC FRAME STD (LOKAL FAKFAK),

Serta D812-SPORT 2 TAQ S/D 155 CC TU (LOKAL FAKFAK), DB13-BEBEK 2 TAQ S/D 116 CC STD (LOKAL FAKFAK), DB14-BRACKET 10 DETIKK, D815-SPORT 4 TAQ S/D 300 CC, D816-MATIC S/D 130 CC STD (PELAJAR),

Dari puluhan Komunitas Motor di Kabupaten Fakfak yang mengikuti event tersebut di Wilayah Distrik Bomberay dan yang berhasil keluar sebagai pemenang atau Juara Umum berdasarkan penilaian dan keputusan Dewan Juri adalah Komunitas BMC (Black Wolf Motor Club) Kabupaten Fakfak.

Berdasarkan data yang diperoleh mataradarindonesia.com. yang mengantarkan Komunitas BMC Kabupaten Fakfak hingga puncak kemenangan atau Juara Umum adalah Rizal Usawanas, Hambali Salawati, Saiful Hidawat Sawalati, Edy Lamak, Ardiansah, Juanda Saputra, Nuzul Kodri, M Alif, dan Sanca Shinca, serta Dewanto Ardiansa.

Mereka tampil dengan beberapa jenis Motor sesuai standar yang diminta Panitia maupun Dewan Juri diantaranya, Ninja 155 frame std, Ninja 155 TU, RXz, Jupiter 200, Jupiter 130  Fizr 166, Rx King 140 Std, Rx King 140 tu, dan Metik 200  Staria Fu 200.

Ketua BMC Kabupaten Fakfak menanggapi Open Championship Drag Bike Tahun 2022 dimana Komunitasnya memperoleh Juara Umum Open maupun Juara Umum Lokal Kabupaten Fakfak, Imran Bauw katakan, momentum tersebut merupakan ajang untuk mengasah ketangkasan dalam setiap lomba disemua tingkatakan.

“Melalui event Open Championship Drag Bike Tahun 2022 ini tentu tujuanya untuk membina dan melihat para atlet/joki di Kabupaten Fakfak khusus komunitas BMC Kabupaten Fakfak agar mengembangkan potensi yang ada saat ini,”, Harap Irman.

Open Championship Drag Bike Tahun 2022 kali ini mengantarkan Komunitas BMC Kabupaten Fakfak meraih Juara Umum Open maupun Juara Umum Lokal Kabupaten Fakfak,

Imran mengapresiasi peserta lomba yang mewakili BMC Kabupaten Fakfak, menurutnya, kalah atau menang dalam setiap lomba/pertandingan adalah biasa-biasa saja yang terpenting membangun persaudaraan antar sesama atlet.

“Alhamdulillah BMC bisa meraih Juara Umum Open maupun Juara Umum Lokal Fakfak, kemenangan ini tidak terlepas dari kerjasama team BMC, kita jangan puas dengan hasil hari ini tetapi kita harus lebih siap kedepan jika diminta untuk mengikuti event yang lebih tinggi dari event saat ini,

Kalah dan menang dalam sebuah event itu hal yang biasa namun tetap optmis dalam setiap pelombaan pasti meraih kemenangan”, Ulas Irman Bauw dalam keterangan tertulisnya disampaikan ke media ini.

Irman Bauw menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung dan terlibat langsung dalam pelaksanaan Open Championship Drag Bike Tahun 2022,

“Apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak dan juga Ikatan Motor Indonesia atas pelaksanaan Event ini”, Ujar Irman Bauw, ketua BMC Kabupaten Fakfak.

Sementara itu :

Untuk Mengamankan Open Championship Drag Bike Bomberay Raya Cup, Polres Fakfak Kerahkan 37 Personel.

Sebanyak 37 Personil Polres Fakfak dikerahkan untuk mengamankan jalannya lomba Championship Drag Bike Bomberay Raya Cup, yang digelar pada minggu (4/12/2022) pukul 11.00 wit s/d 18.00 wit, bertempat di Jalan Poros Kampung Bumi Muroh Indah Distrik Bomberay Kabupaten Fakfak.

Pelaksanaan Pengamanan dipimpin langsung Iptu Reski Ilyas, SE selaku Wakil Koordinator PAM, dengan melibatkan Personel Baja Sat Samapta. Sedangkan  untuk pengawalan dilaksanakan oleh Personel Sat Lantas yang dipimpin oleh Kanit Gakkum Ipda Eko B. I. Utomo, SH.

Hingga pelaksanaan Open Championship Drag Bike Tahun 2022 di Distrik Bomberay – Kabupaten Fakfak selesai kemarin situasi dan kondisi pelaksanaan lomba berlangsung dengan aman dan kondusif dengan penuh kekeluargaan.

“Sebanyak 37 Personel Polres Fakfak dikerahkan untuk mengamankan jalannya kegiatan lomba Championship Drag Bike Bomberay Raya Cup Tahun 2022, yang dilaksanakan pada hari minggu kemarin)”, Jelas Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, SE, MM. (ret)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!