25.8 C
New York
Rabu, Oktober 8, 2025

Buy now

Kafilah Kecamatan Kur Tiba Tayando Yamtel Untuk Juara, Siap Sukseskan MTQ Ke-IX Tahun 2025

Tual – Kafilah Kecamatan Pulau-Pulau Kur tiba di Tayando Yamtel. Sabtu, 4 Oktober 2025 siang menjelang sore, rombongan ini dipimpin Kepala Kecamatan KPulau-Pulau Kur. Johan Renwarin didampingi Ketua LPTQ Kecamatan Kur. Upang Rettob.

Perwakilan Desa ikut mengantarkan peserta MTQ Ke-IX Tahun 2025 ini dengan menggunakan Kapal Laut diiringi Longboat yang dihiasi bendera merah putih. Peserta digiring dari Kota Tual sementara arak-arakan dari Pulau Kur langsung

Dihiasi berbagai tarian adat Kur. Mesikpun ditengah terik Matahari yang cukup cetar. Rombongan Kecamatan Kur pantang mundur untuk mengikuti perhelatan akbar tingkat Kota Tual Tahun 2025

Kedatangan romobngan dari Bumi Makara dengan sebutan Khas Negeri “Lutak-Lutak” mereka dijemput dengan meriah oleh tuan rumah MTQ di Desa Tayando Yamtel-Kota Tual. Selain itu mereka juga optimis meraih juara sebagaimana harapanya

Berdasarkan data yang diperoleh media ini, adapaun rombongan yang tercatat dalam rombongan ini adalah, jumlah peserta 42 orang, jumlah pelatih 12 orang, Jumlah Official 10 Orang, pendamping peserta 5 orang, tim kesehatan 5 orang, lain-lain pendukung 50 orang

Dengan demikian Kafilah Kecamatan Pulau-Pulau Kur dalam MTQ Ke-IX tahun 2025 ini sebanya 127 orang, kenyataan lapangan lebih dari 200 orang sudah berada di Kecamatan tayando yamtel untuk menukseskan MTQ dimaksud.

Kafilah Kecamatan Kur. Berjuang dengan sukses prestasi dan sukses penyelengaraan/pelaksanaan mengusung Motto : “Kami datang berjuang, Untuk mempertahankan yang terbaik, dan membumikan Al-Qur`an di Kecamatan Pulau-Pulau Kur.Bumi Makara”

Pelaksanaan Pembukaan MTQ Ke-IX Tahun 2025 di Desa Tayando Yamtel akan berlangsung 7 – 12 Oktober 2025. Dewan Hakim sebanyak 33 orang dan Panitera, 7 Orang.

Dewan Hakim sendiri telah ditetapkan lewat SK Walikota Tual No 695 Tahun 2025, Dibawah Koordinator Dewan Hakim yaitu, H. A. Kabalmay, S.Pd.I. diharapkan Dewan Hakim menjalankan tugas dan fungsinya secara jujur dan professional serta netral.

Kualitas penyelenggaran MTQ bukan semata-mata dilihat dari hasilnya, tetapi juga dari prosesnya. Oleh sebab itu, dewan hakim menjadi tumpuan harapan peningkatan kualitas hasil pelaksanaan MTQ untuk ke tingkat Nasional.

Kafilah Kur Harus Berjuang Meraih Juara

Pengalaman MTQ Tahun 2023 lalu di Desa Ohoitahit. Kecamatan Dullah Utara, Kecamatan Tuan Rumah meraih Juara Umum, sedangkan sementara Kafilah dari Kecamatan Pulau-Pulau Kur meraih Juara II, dan yang meraih Juara III adalah Kecamatan Dullah Selatan

Prestasi ini harapanya jangan menurun melainkan harus naik minimal dipertahankan. ini bukan soal ikut ramai melainkan pertarungan harga diri harkat dan martabat setiap kafilah ditengah pertarungan pubilik.

Waktu itu yang memperoleh Juara Lomba Pawai Ta`rfu adalah kafilah dari Kecamatan Tayando Yamtel. sekaligus ditetapkan sebagai tuan rumah MTQ Ke-XI tahun 225 saat ini.

Waktu itu Kecamatan Pulau Dullah Utara memperoleh point 90, sedangkan Kecamatan Pulau-Pulua Kur memperoleh 80 point, sementara Kecamatan Dullah Selatan meraih 61 Point.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!