-5.2 C
New York
Jumat, Januari 16, 2026

Buy now

Kerjasama Yayasan AFKN, UIN Walisongo Kirim 57 Mahasiswa KKN di Fakfak

Fakfak – UIN Walisongo adalah Universitas Islam Negeri Walisongo yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. Kampus ini memiliki beberapa fakultas, termasuk Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuludin dan Humaniora

Fakultas Psikologi dan Kesehatan, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, serta Fakultas Sains dan Teknologi.

Sebagai lembaga mitra Kampus UIN Walisongo Semarang. Jawa Tengah. Presiden AFKN. Ust. Fadzlan Garamatan mengakui bahwa saat ini sebanyak 57 Mahasiswa sebagai peserta KKN akan segera tiba di Fakfak untuk melaksanakan tugas KKN tersebut.

Ditemui di usai menghadiri malam Haflah , Kamis, 7 Agustus 2025 malam. Ust. Fadzlan mengakui bahwa 57 Mahasiswa KKN yang berasal dari Kampus UIN Walisongo. Semarang Jawa Tengah. Sedang mempersiapkan diri untuk bertolak ke fakfak.

Dijadwalkan. Menurut Fadzlan Garamatan bahwa puluhan Mahasiswa KKN dari Kampus UIN Walisongo. Akan tiba di Fakfak. 13 Agustus 2025. Dan akan melakukan Audience dengan Bupati Fakfak. selanjutnya tersebat ke lokasi KKN 15 Agustus 2025.

“Para Mahasiswa UIN Walisongo asal Semarang. Jawa Tengah. Yang bekerja sama dengan Yayasan AFKN untuk melakukan perjalanan Dakwah. Insha Allah dengan kuasa Allah Swt. Mereka akan tiba 13 Agustus 2025 di fakfak.

Selanjutnya dijadwalkan akan bertemu Bupati Fakfak. Samaun Dahlan pada 14 Agustus 2025. Kemudian untuk menindaklanjuti itu maka rencana mereka akan turun dan menuju lokasi KKN mereka yang tersebar di Fakfak”, Ujar Ust. Fadzlan.

Sebelumnya, Rektor Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang, Prof. Dr. Nizar resmi melepas sebanyak 57 mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi yang akan mengikuti program Kuliah Kerja Nyata Misi Khusus ke Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Rabu (30/7/2025).

Pelepasan ini menandai dimulainya pengabdian mahasiswa yang akan berlangsung selama hampir empat bulan, sejak 30 Juli hingga 27 November 2025. Program ini merupakan hasil kerja sama antara UIN Walisongo dengan Yayasan Al Fatih.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Prof. Moh. Fauzi, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pengabdian sosial, tetapi juga menjadi sarana mahasiswa menerapkan pendekatan humanis dan multikultural di tengah masyarakat Papua.

“Para peserta telah mendapatkan pembekalan, mulai dari pelatihan pembuatan tempe dan kerupuk udang, pendampingan pendidikan, hingga pelatihan dialog lintas iman dan literasi digital,” ujarnya dikutip dari walisongo.ac.id

Prof. Fauzi menambahkan, 5 program studi di FDK terlibat dalam program ini, yang menunjukkan keterpaduan ilmu dakwah dan komunikasi dalam praktik pengabdian nyata.

Prof Nizar dalam arahannya memberikan apresiasi tinggi terhadap program ini. Ia menegaskan bahwa KKN merupakan bagian dari mandat penting perguruan tinggi, yakni pengabdian kepada masyarakat.

“Kepada mahasiswa yang terlibat, saya apresiasi tidak hanya waktu dan tenaga, tapi juga pengorbanan secara finansial. InsyaAllah menjadi amal jariyah,” kata Rektor.

Ia juga berpesan agar mahasiswa dapat beradaptasi secara alami dengan lingkungan setempat, tanpa memaksakan diri. Rektor menekankan pentingnya penerapan ilmu yang telah didapat selama kuliah dalam konteks pengabdian di masyarakat.

“Saya bangga dengan niat baik mahasiswa yang siap terjun ke Papua. Jangan lupa bahwa Anda membawa nama baik UIN Walisongo. Jadikan pengalaman ini sebagai bagian dari pembelajaran hidup yang utuh,” tambahnya.

Sebagai informasi, Kabupaten Fakfak di Papua Barat merupakan salah satu wilayah dengan masyarakat mayoritas Muslim. Hal ini diharapkan dapat menjadi ruang interaksi keagamaan dan sosial yang harmonis bagi mahasiswa KKN UIN Walisongo.

(ret)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!